Apakah Anda membutuhkan konsultasi INVESTASI?
Apakah Anda kebingungan menentukan investasi yang paling cocok antara reksadana, saham dan lainnya?
Apakah memilih saham merupakan urusan yang memusingkan hidup Anda?
Jika ketiga pertanyaan tersebut dijawab dengan kata "YA", sudah saatnya memilih MENTOR agar arah investasi yang dipilih menjadi jelas.
PROGRAM MENTOR INVESTASI (PMI) oleh Diskartes
Apaan tu PMI?
Okay, itu bukan Palang Merah Indonesia. Tapi saya sarankan agar Anda rutin mendonorkan darah agar diberi keberkahan ketika invest. Serius kawan!
PMI yang saya maksud disini adalah mentoring investasi, mulai dari titik NOL. Hal ini karena saya masih ingat ketika mulai berinvestasi di usia belasan dan nyari perusahaan reksadana kala itu, tanpa bantuan mentor atau guru ternyata sangat merepotkan. Terlebih ketika masuk ke dunia saham, beli 1 lot saham saja rasanya deg-degan takut duitnya lenyap karena merugi. Babak belur di dunia pasar modal juga mewarnai portofolio saham saya di awal berinvestasi. Bahkan jika Anda membaca blog dari awal, saya juga pernah tertipu investasi bodong lhoh. Saya jujur mengakuinya, karena bagaimanapun juga itu menempa mental investasi saya.
Saya menginginkan pembaca blog Diskartes selamat dalam berinvestasi, apapun pilihannya.
Itulah kenapa program mentoring investasi dibentuk, sehingga dapat memandu Anda dari mulai mencari investasi yang pas, menanamkan uangnya, sampai rutin berinvestasi sehingga dapat memperoleh profit konsisten.
Program ini memungkinkan kita bertatap muka secara langsung dan tidak langsung, guna mendiskusikan analisis yang digunakan untuk memilih saham melalui berbagai analisis seusai dengan pengalaman saya. Jika ternyata Anda lebih nyaman berinvestasi reksadana atau mencoba mata uang digital, no problem! Bahkan silakan saja jika Anda hendak mengkonsultasikan tawaran investasi dari orang lain, dan memintakan pendapat saya.
Saya ingin join program ini, GRATIS kah?
TIDAK!
Ketika mengikuti bangku kuliah, Anda harus bayar bukan? Bahkan tidak semua pelajaran yang diberikan dapat diaplikasikan sehari-hari.
Kecenderungan orang ketika memperoleh hal "Gratis" adalah meremehkannya, hingga pada akhirnya justru tidak berefek positif. Sifat calon investor yang ngarep semua serba gratisan seperti itu harus dikikis sejak dini. Semua punya "value", dan jika Anda bercita-cita menjadi value investor, maka harus bisa menghargainya.
Tapi tenang saja.
Sesi tanya jawab di blog akan selalu saya response, dan artikel yang disajikan masih GRATIS.
Hmm, okay. Berapa biayanya?
PRIVAT
Biaya Rp 3.000.000,-
Pemilik buku INVESTORY diskon 5%
Sesi 1 orang
2 kali Meeting Utama
Sesi tatap muka tiap meeting 2 Jam
Konsultasi via e-mail tidak dibatasi
Lokasi di Jakarta atau kesepakatan
Sampai case selesai
GRATIS
Apabila Anda dalam kondisi BANGKRUT
Konsultasi via tatap muka
Konsultasi via Whatsapp 1 Minggu
Konsultasi via e-mail tidak dibatasi
TARGET
Tujuan program ini adalah:
- Untuk investor pemula, agar bisa memahami pilihan investasi. Mulai berani berinvestasi dari TITIK NOL.
- Untuk investor yang sudah lama berkecimpung di reksadana maupun saham, namun masih mengalami kerugian, agar bisa memperoleh profit optimal.
- Strategi investasi santai, tidak terlalu sering mengubah portofolio yang berpotensi merugikan investor.
- Fokus pada sisi praktikal, tidak semata teori.
APA YANG AKAN DIPELAJARI?
Dalam program mentoring investasi, Anda akan belajar:
- Kondisi ekonomi Indonesia dan isu global.
- Bagaimana menentukan investasi yang cocok dengan style Anda.
- Bagaimana memilih saham yang bagus berdasarkan laporan keuangan yang tersedia dengan singkat.
- Apa alasan yang mendasari sebuah saham layak dibeli, bisa karena murah atau sedang trending.
- Bagaimana cara menabung reksadana dan saham agar tidak merusak cashflow, namun tetap profit.
- Jenis investasi lain yang ingin Anda lakukan. (Konsultasikan lebih dahulu melalui email)
Semua materi akan disampaikan dengan santai, sambil makan malam atau nongkrong. Bah! Romantis kali, tapi khusus buat cewek romantisnya yak. Intinya sampaikan kebutuhan Anda terlebih dahulu sebelum book jadwal saya.
CARA DAFTAR PROGRAM
Tidak semua orang pas untuk join program ini. Apabila modal Anda hanya 4 juta, saya sarankan untuk beli saham dulu daripada ikut program ini yang memakan lebih dari setengah modal. Atau bila Anda merasa sudah smart dalam berinvestasi, well enggak perlu lah mendapat bimbingan melalui program ini. Jadi abaikan saja.
Program ini untuk level pemula dan medium yang SERIUS mencari nafkah dari investasi.
Cara mendaftar PMI oleh Diskartes:
- Email ke kontak, dengan subjek Program Mentoring Investasi. Cantumkan nama dan no handphone, ceritakan background dan kebutuhan investasi Anda.
- Saya akan telepon Anda untuk membicarakan jadwal pertemuan.
- Proses mentoring dimulai.
- Payment dilakukan di meeting kedua.
Gampang kan? Sampai berjumpa kawan!